Bupati Pasangkayu Lantik Pejabat Tinggi Pratama, Administrator dan Pengawas

    Bupati Pasangkayu Lantik  Pejabat Tinggi Pratama, Administrator dan Pengawas

    Pasangkayu - Bupati Pasangkayu H. Yaumil Ambo Djiwa, S.H melantik Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Pejabat Administrator dan Pejabat Pengawas di Lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Pasangkayu Provinsi Sulawesi Barat, (Eselon II Satu Orang, Camat Satu Orang dan Eselon IV Dua Puluh Enam Orang). Bertempat Di Ruang Pola Kantor Bupati, Hari Rabu 02/02/2022.

    Bupati H. Yaumil  mengatakan pelantikan Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Pejabat Administrator dan Pejabat Pengawas ini dilakukan dalam rangka mengoptimalkan kinerja birokrasi demi pencapaian visi misi Bupati dan Wakil Bupati Pasangkayu tahun 2021-2026 dan momentum pelantikan yang kita lakukan pada awal trimester pertama ini

    “Pejabat-pejabat yang baru dilantik agar dapat berkontribusi maksimal upaya-upaya realisasi program kerja dibidang tugas masing-masing, untuk itu saya berharap kepada pejabat yang baru dilantik agar segera beradaptasi dengan lingkungan kerja masing-masing menyeleraskan dengan program-program kerja pada bidang tugasnya, “ tutur H. Yaumil.

    Selamat kepada Para Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Pejabat Administrator dan Pejabat Pengawas Lingkup Pemerintah Kabupaten Pasangkayu yang baru saja dilantik hari ini, Jagalah amanah dan kepercayaan yang diberikan kepada anda, Buktikan bahwa penempatan anda pada jabatan yang kini anda duduki bukanlah suatu keputusan yang salah.

    “ saya ingatkan bahwa evaluasi oleh Tim Penilai Kinerja terhadap kinerja Pejabat di seluruh level jabatan secara berkala akan dilakukan dalam tempo 3 bulan, 6 bulan dan 12 bulan agar senantiasa didapatkan perbaikan dan peningkatan kinerja, “ tegasnya

    Hadir dalam acara tersebut Wakil Bupati Pasangkayu Hj. Herny Agus S. Sos, M. Si, Ketua Pengadilan negeri Pasangkayu, Perwakilan Kejaksaan Pasangkayu, Perwakilan Polres Pasangkayu (Kasat Binmas), Perwakilan Kodim 1427 Pasangkayu, Sekda dan para Asisten.

    Rosmini

    Rosmini

    Artikel Sebelumnya

    Bupati Pasangkayu Harap Pondok Tahfidz Qur’an...

    Artikel Berikutnya

    Kodim 1427/Pasangkayu Canangkan Kampung...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Panglima TNI Dampingi Menhan Terima Kunjungan Kepala Staf Gabungan Militer Tiongkok
    Dukung Program Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 1710-02/Timika Bantu Warganya Dalam Memanen Jagung
    Terima Kunjungan Kepala BPOM, Kapolri Pastikan Sinergi Penindakan Mafia
    Kapolda Papua Kerahkan Satgas Operasi Damai Cartenz untuk Kejar Pelaku Kekerasan Bersenjata di Yalimo

    Ikuti Kami